Institut Pertanian Bogor (IPB) sebagai lembaga pendidikan dan riset yang terkemuka di Indonesia memiliki komitmen untuk mendukung pengembangan sektor pertanian dan ekonomi lokal. Salah satunya yaitu kegiatan dari Fakultas Peternakan IPB yang berkolaborasi dengan UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) dengan menginisiasi pengembangan produk keju dan soft candy berbahan dasar susu sapi lokal di kecamatan Ciawi Kabupaten Bogor sebagai langkah strategis dalam meningkatkan nilai tambah produk pertanian dan memperkuat ekonomi lokal.


 

Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini merupakan kegiatan yang dilakukan oleh Fakultas Peternakan IPB University bekerjasama dengan Universitas Pakuan dan mitra industri kecil menengah Bogor Sari Nutrisi dan Wahyu  Farm Sejahtera,  didanai oleh Skema Pemberdayaan Mitra Usaha Produk Unggulan Daerah (PM-UBUD) Program BIMA KEMDIKTISAINTEK tahun 2025 dengan judul “Pengembangan Produk Keju dan Soft Candy Susu Sapi Lokal sebagai Produk Pangan Sehat Unggulan Daerah Ciawi Bogor” dengan no kontrak induk dari Kemdiktisaintek No 004/C3/DT.05.00/PM/2025; dan no subkontrak dari IPB ke pelaksana dengan no kontrak 22888/IT3.D11/PM.01.01/P/B/2025, tertanggal 28 Mei 2025. 


 

Pada tahun 2025 ini kegiatan pengabdian dilakukan untuk meningkatkan kualitas produk unggulan daerah yang diproduksi oleh mitra usaha Bogor Sari Nutrisi yaitu keju mozzarella dan soft candy susu sapi, serta kualitas susu dari peternakan sapi perah Wahyu Farm Sejahtera. Pelatihan dan pendampingan dilakukan oleh tim pelaksana dengan pembagian tugas : Ketua pelaksana Prof. Dr. Irma Isnafia Arief, SPt, MSi dari Fakultas Peternakan IPB melakukan pelatihan dan pendampingan produksi keju dan soft candy yang berkualitas, pemenuhuan ijin edar rumah produksi, Nomor Kontrol Veteriner dan kehalalan produk. Selain itu juga dilakukan perbaikan kemasan keju mozzarella serta soft candy. Di peternakan sapi perah Wahyu Farm Sejahtera juga dilakukan pendampingan mengenai manajemen peternakan yang baik dan penanganan air susu yang standar. Anggota pelaksana Dr. Tjut Awaliyah Zuraiyah dari Universitas Pakuan melakukan pendampingan untuk sistem informasi, yang telah dilakukan yaitu sistem informasi keuangan serta tahun 2025 ini membangun website untuk wahana branding dan juga pemasaran produk. Anggota Pelaksana Nurul Hidayati, SE, MSi melakukan pendampingan sistem manajemen produksi yang efisien; tata alur produksi dan manajemen sumberdaya manusia. Anggota pelaksana Dr. Zaenal Abidin dari FMIPA IPB melakukan pendampingan mengenai sanitasi lingkungan rumah produksi dan kualitas air. Pada kegiatan PM-UPUD ini selain dilakukan pendampingan dan pelatihan juga dilakukan pemberian bantuan alat produksi keju dan alat pasteurisasi susu serta milk can untuk mitra.


Kegiatan PM-UPUD tahun 2025 ini merupakan  kegiatan pengabdian BIMA Kemdiktisaintek Skema Pemberdayaan Berbasis Kewirausahaan (PBK) yang melibatkan 6 orang mahasiswa untuk melakukan kegiatan akademik di luar kampus (MBKM) dengan 10 sks per mahasiswa. Mahasiswa melakukan kegiatan Pendidikan praktek lapang, capstone mini proyek serta softskill manajerial kewirausahaan. 


Produk keju mozzarella dan permen soft candy sebagai produk utama dari kegiatan PM UPUD ini telah dikomersialisasikan melalui pemesanan, selain itu juga dipasarkan dalam berbagai acara pameran. Saat ini produk masih dalam pengurusan ijin edar dan menunggu untuk dapat dipasarkan secara lebih luas di swalayan.  Tim pelaksana serta mitra mengucapkan terimakasih kepada Kemdiktisaintek melalui kegiatan PM UPUD tahun 2025 dengan judul “Pengembangan Produk Keju dan Soft Candy Susu Sapi Lokal sebagai Produk Pangan Sehat Unggulan Daerah Ciawi Bogor” dengan no kontrak induk dari Kemdiktisaintek No 004/C3/DT.05.00/PM/2025.